31 Mei 2008

Merubah Tampilan Blog

Setelah membuat account blogspot, seringkali kita bosan dengan theme yang ada dan mengingkan theme yang tidak terkesan pasaran. Untuk merubah tampilan blog, paling mudah adalah kita donlod saja html yang kita sukai, baik dari segi bentuk atau warnanya. Kalau sudah sedikit lihai, cari saja yang layoutnya sesuai dan warnanya nanti kita eksperimen sendiri.

Misalkan kita ambil contoh layout blog ini. Silakan donlod templatenya disini.
Buka dashboard atau kontrol panel. Masuk ke layout dan klik tab edit html. Sebelum memulai memasukkan html, perlu kita siapkan gambar untuk tampilan blog kita.

Coba buka file txt hasil ekstrak dari donlotan tadi. Scrol kebawah dan perhatikan sampai nemu haris ini di bagian header:
#header-wrapper {
background:url("http://i202.photobucket.com/albums/aa267/mamas_eko/ngeblog_header.jpg") no-repeat;
width:770px;
height:420px;
margin:0 auto;
text-align:left;
Pehatikan ukuran gambar untuk header, 770 x 420 pixel. Silakan dibuat gambar dengan ukuran tersebut. Gunakan photoshop, photopaint atau ACDSee untuk mengcrop atau resize gambar yang kita kehendaki. Kemudian cari juga untuk body dan footer di baris ini :
#outer-wrapper {
background:url("http://i202.photobucket.com/albums/aa267/mamas_eko/ngeblog_body.jpg");
background-repeat: repeat-y;
width: 770px;
margin:0 auto;
padding:0;
text-align:left;
}
#footer {
background:url("http://i202.photobucket.com/albums/aa267/mamas_eko/ngeblog_footer.jpg") no-repeat;
width:770px;
height:15px;
clear:both;
margin:0 auto;
padding:0;
Jadi ada tiga gambar yang perlu kita siapkan yaitu :
1. header ukuran 720x420 pixel.
2. body dengan ukuran 770 pixel dan tingginya bebas
3. footer dengan ukuran 770x 15 pixel.

Upload ketiga gambar ke image hosting, misalnya photobucket. Ambil masing-masing linknya, lalu ganti link yang ada dengan link yang dari photobucket.

Masukkan html ke blogger lalu simpan. Akan muncul konfirmasi bahwa ada elemen yang akan dihapus. Klik saja konfirmasi itu. Lalu liat hasilnya.

Analisa disitu ketepatan warna dan ukurannya. Bila ada yang kurang pas warnanya, masuk ke dasboard lalu layout dan klik tab, font dan color. Klik warna yang diinginkan lalu ganti kode hexa warna di template tersebut.

Demikian secara ringkas semoga membantu.

Arsip Nggedeblog


Read More

25 Mei 2008

Hemat Pulsa Dengan Opera Mini

Beberapa waktu lalu saya sempat pusing untuk masalah koneksi ketika AXIS ngadat selama beberapa hari. Mau protes malah bingung, wong gratisan kok pengin yang bagus. Akhirnya saya kembali ke M3 dengan konsekuensi mengurangi jam terbang di alam maya demi penghematan. Rada sialnya lagi M3 ikut sedikit ngambek dan sering putus di PC.
Akhirnya untuk sekedar cek email, saya buka di Nokia Comunicator. Eh, kok lancar... Dan secara tidak sengaja saja googling disitu sampai nemu link download opera mini. Masih dalam rangka iseng saya instal Opera Mini itu dan mencoba buka beberapa blog saya.

Buset... kok lumayan kenceng larinya. Penasaran saya buka Multiply yang selama ini dikenal sebagai pelahap bandwith. Masih kenceng juga. Trus setelah puas dengan aplikasi baru itu, saya cek pulsa. Halah... kok cuma kesedot sedikit?

Sambil keasyikan dan ketagihan mainan baru itu saya coba liat-liat kenapa sih bisa begitu. Selidik punya selidik halaman MP yang sampai 800kb itu cuma diload sekitar 80kb. Jadi kemungkinan memang ada fasilitas compres dan decompress di Opera Mini. Data dikompres dulu baru disedot. Trus pas saya coba menghapus cokies, ternyata tidak seperti browser bawaan Nokia yang meletakkan cokies di HP. Selalu dibutuhkan koneksi untuk menghapus cokies di Opera Mini. Jadi sepertinya tak dosa kalau saya memvonis, server opera yang menyimpan cokies atau cache. Kita di HP tinggal terima mentahnya.

Sekedar berbagi saja dengan yang suka browsing sambil mobile. Coba deh instal Opera Mini lalu bandingkan kecepatan dan pemakaian pulsanya dibandingkan menggunakan browser bawaan Nokia atau menyambungkan HP ke PC sebagai modem.

Mungkin ada yang bisa kasih pencerahan lebih lanjut...?

Yang mau download langsung ke HP, ini alamatnya :
http://www.operamini.com/download/wap/

Yang mau download ke PC, klik disini

Arsip Nggedeblog
Read More

Sisa Waktu

Dari Sisa Waktu...

Aku tak tahu apa yang harus kutulis. Aku juga tak tahu kenapa blog ini tercipta. Dan aku lebih tak tahu kenapa aku menamakannya seperti ini.

Aku cuma merasa ada sisa-sisa waktu yang selama ini terbuang begitu saja. Tapi kali ini aku boleh berharap sepenuh asa. Sisa-sisa waktuku akan bisa merubah sebentuk kehidupan besar hanya dengan langkah kecil saja.

Semoga...

Rawins & Fintari
Read More

21 Mei 2008

Website Yang Baik

Seperti Apakah Website Yang Baik?

Tidak ada patokan pasti. Semua orang punya kriteria sendiri-sendiri untuk mengganggap website itu baik atau buruk. Tapi ada satu pola yang sepertinya selalu ada di awal seseorang belajar membangun website.

Kebanyakan kita akan menghabiskan banyak waktu untuk membangun website yang cantik, penuh grafik, gambar animasi, gambar-gambar menarik, huruf-huruf yang beraneka rupa dan warna dan lain-lainnya. Semakin ramai website kita, semakin bangga rasanya.

Namun setelah waktu berjalan saya berpikir bahwa website itu hanya menyenangkan buat saya sendiri. Soalnya saya pribadi seringkali merasa sebel bila mebutuhkan waktu lama ketika membuka website orang lain. Jadi besar kemungkinan orang lain pun berpikiran sama. Apalagi setelah saya dengar teori dari teman yang sudah lama berkecimpung di perwebsetan, bila website belum terbuka dalam 10 detik, orang akan pindah ke website lain.

Saya juga berpikir bahwa orang ke internet itu kebanyakan untuk mencari informasi, bukannya melihat tampilan canggih penuh gambar bergerak yang memakan bandwidth. Di jaman serba instan, orang menginginkan mendapatkan apa yang mereka mau segera. Logikanya, pemilik website yang masih mementingkan tampilan jarang sekali memperhatikan kualitas content informasi.

Masalah yang seringkali kita hadapi adalah:

1. Terdapat link-link grafik yang tidak berfungsi. Bila diklik dia tidak me-link ke halaman apapun. Ada juga web yang harus melaui beberapa lapis link untuk menuju ke halaman lainnya.

2. Navigasi halaman terlalu rumit, sehingga membingungkan pengunjung.

3. Halaman depan website yang tidak menjelaskan topik utama atau tema utama dari website. Jika menjual produk, tidak jelas produk atau jasa apa yang dijual. yang sajikan hanya gambar-gambar yang cantik, tapi tidak membuat pengnjung mengerti. Gambarnya lebih banyak dari pada sales copy.

4. Masalah yang paling besar, website tersebut memakan waktu yang sangat lama untuk loading. Setiap berpindah halaman saya harus menunggu lama agar halaman web bisa ditampilkan secara sempurna.

Boleh saja tidak setuju dengan pendapat saya, tapi berdasarkan apa yang saya pelajari dari beberapa guru bisnis internet dan berdasarkan pengalaman saya sendiri. Bangunlah website yang mampu menjual, bukan website yang tampak cantik.

Saya berikan sebuah contoh, Marcus Friend dari www.plentyoffish.com yang memiliki sebuah website tentang “dating” yang sangat sukses. Namun websitenya tampak biasa-biasa saja. Tidak ada grafik yang canggih. Mungkin anda akan menilai website tersebut sebuah website yang jelek. Tapi kenyataannya Markus memperoleh puluhan ribu Dollar perbulan hanya dari Google AdSense saja.

Salah satu website penyedia software gratisan, yaitu Free4Downloads, terlihat simpel tetapi mudah untuk kita mencari sesuatu. Penempatan kolom search dan adsense dari google sangat membantu saat kita tidak menemukan apa yang kita cari.

Lalu, apa rahasia website-website “jelek” tersebut?

Ciri utama situs web yang sukses adalah memiliki trafik tinggi yang relevan.Lalu apa kaitannya website cantik atau jelek dengan trafik?

Internet, selain dianggap sebagai jaringan komunikasi, ia juga merupakan makanan para “robot” dari search engine. Robot search engine atau juga dikenal dengan “spider”, senantiasa mencari “makanan” berupa data-data baru dari internet. Data-data baru tersebut bisa dalam bentuk website baru, blog, forum online yang diupdate dan apa saja yang online di internet.

Robot tersebut mungkin akan datang kembali ke website tersebut seminggu atau sebulan atau beberapa bulan kemudian. Ia mungkin akan sekedar lewat di website tersebut dan kembali lagi ke search engine atau ia juga mengnjungi semua halaman web pada web tersebut. Ini semua tergantung kepada apa yang tersedia di website tersebut dan fungsi robot tersebut.

Robot spider mungkin hanya akan memproses title dan nama website anda saja ketika dia mengindex website anda tetapi jika halaman pertama website anda sudah dipenuhi flash, kemungkinan besar ia akan pulang dulu ke search engine dan hanya datang lagi lain waktu (kapan-kapan).

Jadi kesimpulan saya pribadi ciri-ciri website yang baik adalah:

1. Cepat untuk di loading
2. Mempunyai topik yang spesifik.
3. Navigasi yang jelas
4. Memberikan informasi yang berguna dan unik

Website yang cantik, kapan harus digunakan? Yaitu jika anda seorang disainer dan ingin memperlihatkan hasil karya anda.

Semoga bermanfaat.

Arsip Nggedeblog

Read More

14 Mei 2008

Tutorial MS DOS


"Hari gene masih pake DOS...?"

Begitu teman saya memuji, atau mengumpat sebenarnya. Tapi itulah kenyataan. Sekarang orang tahu komputer sudah langsung pegang Windows. Bahkan tak pernah mempelajari Windows, tapi langsung MS Office.

Dan ketika system komputer itu bermasalah, orang akan begitu pasrah dan ambil jalan pintas instal ulang. Maraknya virus menyerang dokumen MS Word yang sebenarnya tidak merusak file dan hanya menyembunyikannya saja, orang akan membiarkan saja file tersebut dalam posisi hidden. Paling satu dua orang mencoba mengaktifkannya lagi dari properties file. Namun sayang kebanyakan gagal, karena kotak check hidden file tidak bisa muncul.

Yang ambil cara gampang akan membiarkan Windows Explorer dengan posisi show all file. Padahal Windows menciptakan hidden file tentu ada maksudnya. Dengan posisi terbuka seperti itu, kemungkinan file penting yang seharusnya dilindungi bisa terhapus akan lebih besar.

Sebenarnya tidak begitu sulit bila kita menguasai sedikit trik-trik jadul, yaitu dengan DOS itu. Gunakan saja perintah attrib, beres. Manfaat lainnya banyak sekali terutama menyangkut perbaikan bila system kacau. Virus-virus DOS yang dulu merajalela sepertinya sudah punah. Jadi akan aman kita mengutak-utik sistem yang bervirus.

Microsoft saja pernah begitu angkuh mengatakan akan membuang DOS dari sistemnya. Dan itu sudah diterapkan pada Windows Millenium. Tapi yang ada hanyalah kegagalan produk. Dan akhirnya DOS dipakai lagi ketika generasi XP hadir di komputer kita.

Cuman, jaman sekarang cari orang yang mengerti DOS kok susah banget. Malah banyakan yang belajar PHP, ASP dll dll... Tapi untuk yang berminat, ada tutorial yang bisa didonlot disini.

Ga ada salahnya kita belajar sistem jadul itu. Siapa tahu suatu saat nanti kita harus menemukan masa lalu bekerja dengan WS dan Lotus lagi.

Hihihi...

Read More

Setting Modem Kartu Setan AXIS


Ribut-ribut di berbagai blog soal AXIS kartu setan, aku malah jadi merasa senang berteman setan. Terserah orang mau bilang apa, aku tak peduli. Malah sudah 6 perdana AXIS aku beli saking sukanya sama setan yang satu ini.

Kartu perdana dari Natrindo ini seharga 8 ribu perak berisi pulsa 6 ribu memberi bonus GPRS gratis sebesar 100 MB. Lumayan berarti untuk netter fakis miskin sepertiku. Terserah aku dibilang setan ngejahatin setan, yang jelas kalau bonus GPRS gratis habis aku beli perdana lagi. Males mau gonta-ganti kartu yang digunakan untuk komunikasi.

Seperti biasa setelah kartu perdana terpasang kita cukup isi registrasi ke 4444 yang tetap menerima aku isi ngawur. Lalu nelpon ke 888 untuk mengaktifkan kartu lalu disimpan sampai besok, soalnya GPRS baru bisa dipergunakan 24 jam setelah pengaktifan.

Setting HP tidak terlalu sulit, kita masuk saja ke website AXIS yang manis tapi tidak rumit seperti yang lain. Pilih setting HP dan tinggal isi merk dan tipe HP lalu masukan nomor. Setting akan terkirim melalui SMS.

Setting dial upnya juga mudah. Gunakan username : axis dan password 123456. Untuk advanched setting pada modem gunakan at+cgdcont=1,"IP","axis"

Sudah cuma begitu saja. Internet murah meriah sudah bisa kita nikmati. Dan bila kadang-kadang lemot abis atau malah putus-putus, jangan protes dong. Namanya juga murah meriah. Malah boleh dibilang gratis karena pulsa senilai 6 ribu bisa kita pergunakan untuk menelpon atau SMS.

Setelah bonus 100MB habis, kita akan dikenakan tarif 1 rupiah per kilobyte. Dan sayangnya bonus ini cuma sampai bulan mei saja. Tapi aku coba berdoa semoga setan ini tetap baik hati dan memperpanjang bonus itu. Soalnya cuma AXIS kayaknya yang memperhatikan pasukan netter. Kalau yang lain paling nelpon atau SMS murah.

Eh, buat yang belum terjangkau AXIS atau jaringan lainnya bisa pakai M3 saja. Sepertinya itu yang palingh murah sekarang. Advanched Setting Modemnya at+cgdcont=1,"IP","indosatgprs" atau "indosat-m3.net" M3 menerapkan dua macam tarif, yaitu Volume Based Pricing per kilobyte 1 rupiah dengan username : gprs dan password im3. Irit banget kalau cuma untuk chatting atau browsing berbasis teks yang tidak terlalu banyak meload gambar atau download. Untuk browsing atau download, gunakan saja yang Time Based Pricing dengan tarif 100 perak per menit. Username dan paswordnya sama : indosat@durasi.

Coba deh...

Arsip Nggedeblog

Read More

13 Mei 2008

Esia


"Mas, beli esia dong." pinta suara di seberang telepon.
"Buat apa sih, nomer HPku sudah segini banyak. Kayak konter aja," aku berkilah.
"Kan murah buat nelpon lokal."
"Kan sudah ada flexi?"
"Kan nomerku esia, mas.."

Lho, apa hubungannya? pikirku. 
Tapi entahlah, pas beli pulsa di konter, aku beli juga perdana esia. 
Murah inih, pikirku. 
Setelah pasang RUIM aku telepon temanku itu, "nih, nomerku..."

Beberapa waktu berselang, teman belum berubah juga. Tetap saja pada kebiasaan SMS atau miskol seperti biasanya. Penasaran, aku telpon dia.

"Hoi, aku kan sudah beli esia. Ngapain masih SMS juga. Masih pakai acara ngadat segala kalau telat balas. Sudah tahu aku sibuk belakangan ini."

Yang ditanya malah nyengir, "maksudnya kan biar mas murah kalo nelpon aku..."

"Huuu, mau mahal atau murah kan pulsa-pulsa aku. Ngapain kamu yang pusing. Emangnya kamu yang beliin pulsa?"

"Ga gitu, mas. Maksudnya biar pulsa mas ga cepet abis. Biar nelponnya ga sebentar-sebentar doang.."


Read More

Personality Merk

Merk adalah benda mati. Extra Joss tidak lebih dari sekedar minuman. Mont Blanc hanya pena dan Nokia hanyalah ponsel. Betul-betul benda mati. Namun dengan segala perangkat dan kekuatan branding yang mereka kerahkan, kini kita mengakui Extra Joss sebagai merk berciri tangguh, Mont Blanc elegan dan Nokia cool.

Merk akan tetap menjadi benda mati bila kita belum membentuk personality-nya. Dengan menghidupkan merk, akan muncul emotional bond dengan pelanggan yang pada akhirnya menumbuhkan loyalitas terhadap merk tertentu. Ketika Golkar berkesan Suhartois, PDI memilih Sukarnois. Ketika IBM serius, Apple memilih santai.

Untuk bisa begitu dekat dengan konsumen Telkomsel membangun banyak BTS dan mengklaim telah menjangkau seluruh kota kecamatan seluruh Indonesia. Demi syariah, Bank Muamalat mengedepankan sistem profit sharing, bukan interest. Demi menjadi kokoh Harley Davidson memperbesar ukuran dan suara mesinnya.

Untuk menyempurnakan personality-nya, merk musti dihumanisasi. Ini adalah saran Paul Temporal, pakar merk Asia. Mercedez adalah pengusaha mapan yang peduli penampilan, Kijang adalah seorang ayah yang mencintai keluarganya. Yamaha Mio adalah gadis belia yang mandiri. Sehingga pelanggan sampai berpikir dalam bahwa "Yamaha mio kan gue banget..."

Misalkan kita buka cafe untuk ABG, personality-nya bisa saja dibentuk dengan memajang gitar listrik dan poster boy band. Lagu-lagu yang diputar, seragam pelayan, nama menu dan lain-lainnya klop dengan selera ABG. Diharapkan para ABG dapat melihat diri mereka pada merk cafe kita.

Tanpa personality, merk bagai manusia tanpa kepribadian.
Sederhana saja kan..?
Read More

Optimalisasi Browser

Keinginan ngeblog kuat tapi koneksi internet pas-pasan. Yang ada hanya sekedar koneksi dial up dengan Telkomnet Instan atau malah mengandalkan GPRS yang pasti tidak bisa dibawa lari kencang. Lebih parah lagi PC yang digunakan hanya sekelas Pentium III dengan memori ngepres.

Tidak perlu bersedih deh. Coba saja pakai browser Mozilla Firefox. Mozilla berbeda dengan Internet Explorer 6 kebawah yang selalu membuka windows baru. Untuk Internet Explorer 7 memang sudah bisa membuka halaman baru di tab lain dalam satu windows, tapi seringkali kita kepentok oleh WGA. Dengan hanya membuka satu windows, penggunaan memori dapat lebih dihemat. Bagi yang belum memiliki browser Mozilla di PCnya bisa download disini.

Firefox juga memiliki banyak add on yang berguna untuk meningkatkan kecepatan akses. Kita bisa menginstal add on Fasterfox. Add on ini berfungsi untuk mengelola pengaturan koneksi secara instan, jadi kita tak perlu mengeset mozilla secara manual. Kita bisa pilih dengan kecepatan normal, turbo atau custom. Untuk menginstal Fasterfox klik saja disini.

Blog atau website seringkali menampilkan animasi menggunakan flash. Bagus memang tampilannya, tapi sangat memboroskan resource PC kita. Kadangkala kita juga terganggu oleh tampilan iklan warna warni yang memberatkan PC kita. Instal saja Add Block Plus atau klik disini. Setelah selesai menginstal dan merestart Mozilla akan muncul pilihan daftar blocking subscribe yang bisa kita pilih. Pilih saja salah satu dan ad block plus siap digunakan. Kita juga bisa memblok flash atau gambar secara manual dengan mengklik icon ABP di sudut kanan atas. Untuk tampilan flash di website biasanya akan ditandai dengan tab transparan di sudut border flash tersebut. Bila kita tak mengharapkan itu, klik saja tulisan Block itu. Seterusnya flash itu tidak akan tampil dan mengganggu kecepatan koneksi kita. Add Block Plus bisa didownload disini.

Boleh dicoba untuk yang miskin bandwidth atau yang kurang suka tampilan yang tak berguna di website yang kita kunjungi.

Arsip Nggedeblog

Read More

10 Mei 2008

Belajar Bahasa Inggris di Blog

Dengan ngeblog kita bisa belajar banyak hal. Diantaranya kita bisa belajar mencari ide dan menulis. Salah satu yang saya lagi coba adalah belajar bahasa Inggris. Kayaknya ada sedikit keinginan tapi menggebu agar tulisan yang kita buat bisa dimengerti oleh lebih banyak orang dari belahan dunia yang lain.

Awalnya saya kepingin kursus, tapi kok mahal dan agak sulit untuk membagi waktu. Mencari bahan belajar di Internet memang mudah, tapi pada proses pembelajarannya ternyata susahnya minta ampun.

Akhirnya saya iseng-iseng mengajak teman yang kebetulan juga berminat belajar bahasa Inggris untuk menggunakannya saat berSMSria. Sepele, tapi ternyata lebih mengasyikan daripada belajar dari buku. Setiap SMS masuk langsung sibuk buka kamus digital. Mungkin akan lebih baik kalau lawan SMS kita itu sudah canggih penguasaan bahasa Inggrisnya. Agar bisa mengoreksi kesalahan tata bahasa yang kita buat. Lebih asyik lagi kalo belajar dengan pacar kali ya, bisa lebih sering sih SMSannya.

Setelah itu saya sering mengambil artikel berbahasa Inggris lalu saya ketik ulang dengan merubah sedikit redaksinya dengan bahasa saya sendiri. Saya mulai dari artikel pendek-pendek lalu bertahap ke yang lebih panjang. Kadang saya menerjemahkan artikel dengan bantuan Transtool. Pasti acak-acakan tuh hasilnya. Nah, saya edit sampai menjadi bagus walaupun menurut penilaian saya sendiri. Kadang hasil terjemahan itu saya bawa ke teman yang sudah lihai untuk dimintakan koreksinya.

Sekarang saya sedang mulai belajar menerjemahkan langsung dari artikel bahasa Inggris tanpa bantuan Transtool lagi. Baru bisa pendek-pendek sih. Tapi lumayan lah sudah ada progres daripada sebelumnya saya benar-benar blank.

Ada memang teman yang setengah melecehkan sistem pembelajaran saya itu. Tapi saya cuek saja. Toh saya hanya butuh sistem belajar yang menyenangkan. Efektif atau tidak buat saya urusan belakangan. Soal sistem pengucapan, itu urusan nanti. Saat ini saya sedang fokus di bahasa tulisan terlebih dulu. Toh saya belum begitu membutuhkan ngobrol lisan, masih sebatas ingin menulis artikel saja. Kalau sudah lancar baca tulis, masa sih belajar ngomong tidak akan lebih mudah.

Yang belum punya kamus digital dan transtool, download saja disini.

Buat yang berminat belajar, boleh dicoba tuh cara semacam ini.
Yakin, menyenangkan...

Buat Ibu Dai, thanks deh atas bantuan SMSnya...

Arsip Nggedeblog
Read More

08 Mei 2008

Pasang YM di Blogger

Beberapa orang teman bertanya tentang embed Yahoo Messenger di Blog. Step by stepnya kira-kira begini.

Kita mulai dari Dashboard lalu klik Lay Out. Pilih di tab Pengaturan Elemen Halaman. Lalu klik Tambah Elemen. Setelah pop up terbuka, pilih Tambah Elemen HTML. Kemudian copy paste script di bawah ini :
<a href="ymsgr:sendIM?mamaz_eko999"><img src="http://opi.yahoo.com/online?u=mamaz_eko999&amp;m=g&amp;t=2" border="0">

Sebelum disimpan, ganti dulu huruf yang berwarna merah itu dengan id YM yang dikehendaki. Dan Yahoo menyediakan 9 macam style atau variasi untuk tampilan YMnya. Tinggal pilih mau pakai model yang mana dengan mengganti angka yang saya beri warna biru dengan angka 1 sampai 9.

Kayak apa wujudnya? Coba sendiri aja ya...

Ehiya...
Kadang ukuran style YM itu lebih kecil dari pada lebar sidebar di blog. Biar gambarnya tepat di tengah sidebar, kita bisa tambahkan satu perintah sebelum script tadi.

<div align="center">

Kalo mau dibuat mepet kiri, kata center warna biru itu tinggal diganti left, dan right untuk mepet kanan. Ok, selamat mencoba...

Arsip Nggedeblog
Read More

06 Mei 2008

Jablay

Tidak biasanya aku bangun kesiangan. Dering henpon bertalu-talu mengusik tidur tanpa mimpi sejak lewat subuh tadi. Dengan mata setengah tertutup aku angkat, "halo.."

"Hei kemana aja dua malem ga keliatan, sibuk di kantor atau lagi punya gacoan... wek wek wek...dst dst dst..." 

Panjang dan lebar sampai aku tak tahu kelanjutannya karena HP aku taruh di bantal dan kutinggalkan masuk ke kamar mandi.

Tidak sopan memang, tapi biarlah...
Biarpun si jablay itu menyebalkan, aku harus berterima kasih untuk kesediaan dia membangunkan aku pagi ini.

Eh, kok aku ikut-ikutan nyebut si jablay
Memang sih dia seindah Titi Kamal yang mendadak dangdut. Tapi perilaku tetangga kos-kosanku itu yang kadang bikin aku kurang suka. Ganjen, centil, genit dll dll mungkin  memang sudah predikat makhluk yang namanya perempuan. Tapi kan tidak harus berlebihan begitu. 

Apalagi suaminya setiap hari nongkrong di kamarku. Aku tak mau mendadak dangdut juga berkoar di atas pagar bagaikan Mansyur S, "Kau bagaikan pagar, yang makan tanaman..."

Tapi OK lah.. 
Mungkin beginilah Jakarta yang katanya lebih kejam daripada ibu tiri. Pikiranku malah melayang ke Jokja yang bertitel kota palajar. Yang menurutku warganya adalah manusia-manusia berpendidikan tinggi. Tapi kenapa justru di komplek kos mahasiswa, bertebaran iklan yang sangat tidak berpendidikan "terlambat bulan, hubungi 081xxxxxx...."

Belum lagi hiburan ala anak kos siang malam yang dipenuhi celoteh penyiar radio dangdut disela-sela desah entah apa dari kamar kos sebelah. Cekikikan dan wajah-wajah tanpa dosa menjadi pemandangan sehari-hari. Kadang diselingi teriakan-teriakan penuh amarah dari salah satu pelaku atau korban adegan itu. "Dasar jablay ga tau diri..!!"

Aku seringkali ngakak bila terjadi pertengkaran semacam itu. Dan dalam hati aku berkata, inilah realita. Walau aku cuma meraba-raba konotasi kata jablay, tapi aku jadi tak habis pikir. Kenapa ada yang sampai berteriak seperti itu ketika orang lain melakukan kedunguan atas nama cinta, tapi akan bebas merdeka ketika dia sendiri melakukannya.

Aku tersenyum ketika mengingat obrolan dengan teman yang mendaftar kerja di sebuah perusahaan. Dia mengatakan tidak ikut ujian, dalam artian nyogok personalianya. "Mendingan jalan belakang aja deh, ga perlu ribet.."

Saat itu seorang teman mahasiswa masuk dan langsung nimbrung. "Betul, bro. Aku juga suka main belakang. Lebih aman, nyaman dan terkendali."

"Maksudmu.?" tanyaku bingung.

"Ya, biar ga hamil. Suer lebih nikmat..."

Hmmmm... beginikah generasi terpelajar kita....

angsakecil ingin ngejablay...


Read More

03 Mei 2008

Belum Ada Jawaban

Ada teman yang bertanya tentang nada sms di HPku yang aku potong dari iklan produk rokok. Aku ambil kata "enjoy aja..." nya saja

Temanku itu bertanya, "apakah itu cara pandang kamu tentang hidup?"

Tanpa berpikir panjang aku jawab "iya".
Dia bertanya lagi, "Apakah karena itu kamu jadi masa bodoh menjalani hidup?"
Untuk yang kali ini aku terdiam lama. Dalam hati aku bertanya, "benarkah aku masa bodoh?"

Aku pikir aku selalu peduli dengan orang lain. Apa yang orang lain butuhkan dari aku, asalkan aku bisa, aku berusaha memenuhinya.

"Kamu ga pernah peduli dengan diri kamu sendiri," itu kalimatnya selanjutnya.

Aku terdiam lagi. Apa iya?

angsakecil belum bisa menjawab
Read More

Pasang co.cc Dengan URL Forwarding

Beberapa kali mencoba merubah domain ke co.cc berhasil dengan sukses. Ada satu blog yang tak pernah bisa dipindahkan domainnya. Coba dihapus trus buat lagi, belum jadi juga. Ditunggu sampai sehari masih belum masuk.

Akhirnya aku coba-coba rubah setup di manage domainnya co.cc. Yang di Zone Record dihapus trus beralih ke pilihan ketiga, yaitu URL Forwarding.

Pada sistem ini, kita tak perlu mengeset terlalu banyak tetek bengek. Cukup klik pilihan setting ketiga yaitu URL Forwarding. Lalu isi redirrect to dengan url blog kita (misal : nggedeblog.blogspot.com) berikut Page Tittle nya. Yang lain aku coba kosongin ga bermasalah.
Selanjutnya klik setup. Sudah..!!!

Tidak perlu merubah setting apapun di blogger. Jadi dengan sistem URL Redirect ini kita seolah punya dua alamat. Jadi blog kita bisa diakses dengan alamat blogger lama maupun alamat baru yang dari co.cc. Soalnya kalo di pengaturan blogger juga menggunakan Custom Domain, akhirnya balik lagi balik ke halaman pengalihan dari blogger.

Akhirnya jadi juga deh http://belajarmarketing.co.cc milik aku dengan kelamin ganda. Soalnya diakses dari http://angsakecil.blogspot.com juga bisa. He he he...

Arsip Nggedeblog

Read More

02 Mei 2008

Memasang Domain co.cc pada Blogger

Terinspirasi dari sini, aku coba bikin domain gratisan di .co.cc Langsung aku coba pasang di beberapa blog yang hosting di blogger. Kalau mau lihat, kesini deh : Art Info atau Software Download.
Step by stepnya seperti ini :

Kalau sudah punya blogger, kita bisa langsung deh masuk ke co.cc atau klik disini. Pilih nama yang diinginkan di kotak yang terbuka di homepage co.cc. Setelah itu periksa apakah nama itu tersedia atau tidak. Bila tersedia dan muncul Free, berarti bisa digunakan secara gratis. Untuk nama-nama yang dianggap favourit, kita harus bayar.

Misalkan kita buat domain dengan nama nggedeblog. Kemudian kita harus register disitu dengan mengisi berbagai formulir. Lalu masuk ke Manage Domain. Klik setup dan kita akan masuk ke pengaturan domain tersebut. Klik Zone Record dan isikan domain (nggedeblog) kita di kolom Host. TTL pilih 1D. Type pilih A. Lalu untuk Value harus kita isi dengan IP Address ghs.google.com Caranya klik Run dari Startmenu lalu ketik ping ghs.google.com akan muncul deretan angka misalnya 66.249.81.121 Masukan itu di kolom Value. Klik tombol setup

Untuk domain co.cc sudah beres, kita beralih ke blogger. masuk kontrol panel atau dashboard dan klik tab Pengaturan. Klik tab Publikasikan. Kemudian klik Domain Custom dilanjut klik pengaturan lanjut. Masukan domain yang tadi dibuat (mis. nggedeblog.co.cc) ke kolom alamat blog. Klik Simpan Pengaturan.

Jangan lupa klik atau beri tanda centang pada Mengarahkan www.nggedeblog.co.cc ke nggedeblog.co.cc. Ini berfungsi untuk mengalihkan pengunjung yang mengetikkan alamat menggunakan www. Klik Simpan Pengaturan sekali lagi. Nah domain kita sudah berganti.

Hanya saja proses pemindahan domain dari blogspot ke co.cc tidak ada patokan pasti. Kadang beberapa menit, kadang beberapa jam. Jadi bila dibuka masih lari ke homepage co.cc, bersabarlah. Untuk mengembalikan domain ke blogspot.com, kita melakukannya dari situ juga dengan mengeklik Berpindah ke blogspot.com.

Lalu bagaimana kalau ada yang mengakses melalui alamat lama di blogspot? Jangan takut. Blogspot akan mengarahkan pengunjung ke alamat baru kita.

Ok, deh. Selamat mencoba...


Thks berat buat Mas Eko.. atas panduan dan gambarnya
Arsip Nggedeblog


Read More

01 Mei 2008

Membuat Accout Blogspot

Aku sedang menulis tentang merubah tema pada blogspot ketika datang seorang siswa SMA yang minta tolong membuatkan blog. Dia juga cerita banyak temen-temannya yang juga berminat membuat blog tapi tidak punya petunjuk step by stepnya. Akhirnya aku letakkan dulu tulisan tentang tema itu. Dan aku coba deh menulis tentang proses yang mungkin menurut orang lain teramat sederhana. Membuat account blog.

Sebelum membuat blogspot, kita harus membuat account google terlebih dulu. Cara paling mudah tinggal ketik gmail.com di address bar browser atau klik disini. Akan muncul kotak isian username dan password. Di bagian bawahnya ada "Sign Up ke GMail". Klik disitu.

Isi formulir yang tampil dengan nama, alamat dan sebagainya. Lalu isi dengan verifikasi kata dari image yang muncul. Terakhir klik tombol "Saya Menerima Buat Account Saya". Selesai untuk email account.

Selesai membuat account GMail. Ketik blogspot.com atau blogger.com di address bar browser atau klik disini. Masukan username dan password GMail yang tadi dibuat. Lalu klik Ciptakan Blog Anda.

Isi judul dan masukan nama blog yang diinginkan. Pada waktu mengisikan nama blog, klik check ketersediaan, untuk memeriksa apakah nama yang diinginkan tersedia atau tidak. Bila sudah terpakai berarti harus cari nama lain. Untuk nama yang lebih dari satu kata, gunakan tanda titik, karena blogger tidak bisa menerima symbol lain seperti underscore misalnya. Isikan verifikasi kata lalu klik Lanjutkan.

Pilih tema yang diinginkan dan klik Lanjutkan. Akan muncul Blog Telah Diciptakan. Klik Mulai Blogging. Muncul editor untuk memasukkan tulisan kita. Ketik judul dan isi blog. Gunakan fungsi-fungsi editor yang tidak beda jauh dengan Microsoft Word, untuk perataan kanan, kiri atau memasukkan gambar. Selesai menulis, klik publikasikan lalu lihat blog. Apabila belum selesai menulis dan akan dilanjutkan kemudian, klik simpan. Tulisan pun akan tersimpan sebagai draft. Kelebihan blogger adalah support autosave, sehingga kita tak usah takut tulisan hilang bila komputer mati mendadak misalnya.

Udah jelas ya..? Prakteeeek...
Kalau masih bingung japri atau PM deh...

Arsip Nggedeblog

Read More

© 2011 Rawin, AllRightsReserved.

Designed by ScreenWritersArena