31 Desember 2010

Catatan Penghujung Tahun

Sebuah basa-basi rutin di setiap akhir tahun. Meringkas isi blog selama selama 365 hari menjadi satu jurnal pendek sebagai pengingat sejarah sebelum besok kalender berganti. Tidak ada yang istimewa buatku akan malam pergantian tahun. Hari ini, esok dan seterusnya tetaplah hari yang sama dengan yang telah lalu. Tak ada perlunya aku hanyut dalam hura-hura bersama mereka yang penganut racethoisme.Dibanding tahun sebelumnya, tahun ini memang...
Read More

30 Desember 2010

Lesehan Bisu Jl Bantul

Lesehan di Jl Bantul ini termasuk salah satu favoritku. Tak terasa hampir setahun aku tidak kesana. Terakhir aku "ngleseh" disini ketika Citra masih berusia 5 bulan dalam perut ibunya. Makanya ketika ibunya Citra bilang pengen rica-rica, tak perlu aku jawab macam-macam selain yesss... Aku dikenalkan dengan lesehan ini oleh Soimah Poncowati di awal-awal aku dilempar ke Jogja beberapa tahun lalu. Mulanya aku sempat mikir panjang ketika melihat...
Read More

28 Desember 2010

Vixy

Pertimbangannya sebenarnya teramat sederhana. Sekarang aku jarang di rumah dan istriku tidak bisa pakai Vixy, sementara kendaraan lain saat ini tidak ada lagi. Istriku pun bilang pengen sepeda motor matic agar tidak ribet saat bepergian terutama ketika membawa Citra. Karena kondisi keuangan sedang mepet, aku putuskan untuk melepas Vixy yang makin jarang keluar kandang. Apalagi kondisinya seperti kurang sehat pasca aku bawa jadi relawan...
Read More

25 Desember 2010

Flock versi 3.50

Pagi-pagi dapat pemberitahuan dari flock, bahwa flock versi 3.50 sudah tersedia. Selama ini istriku memang lebih suka memakai flock dibanding browser internet lainnya. Flock memang social networking browser lumayan bagus, dimana bermacam account jejaring sosial bisa ditampilkan di side bar. Jadi semua update di account yang didaftarkan bisa dilihat setiap saat tanpa harus membuka websitenya. Cukup banyak fasilitas account yang didukung,...
Read More

23 Desember 2010

Persiapan Tanding [mumetologi]

Belum juga pertandingan final, otak sudah mulai jenuh dengan tayangan atau berita tentang sepak bola yang menghabiskan hampir seluruh waktu. Bila semuanya masih berada dalam rel olah raga kayaknya ga terlalu bikin mumet. Wacana yang berkembang sudah mulai melebar kemana-mana tanpa jelas juntrungannya. Tak bisa aku bayangkan bila besok Timnas Indonesia bisa menang di final, kayaknya sampai dua tiga bulan kedepan tiada tema lain di media...
Read More

22 Desember 2010

Tipi & Hape, Sebuah Analogi

Di sebuah negeri antah berantah, ada sebuah anehdot tentang dua benda yang tak asing bagi kita, yang berjudul tipi dan hape. Walau sama-sama berharga relatif mahal dan makan setrum, tapi ada beberapa perbedaan yang biasa kita lakukan kepada kedua benda tersebut. Misalnya ... Ketika tak punya uang, cukup bahagia nonton tipi, saat banyak uang, keluyuran cari hape keluaran baru... Tipi disimpan dirumah, hape dibawa jalan-jalan... Tipi...
Read More

Euforia Bola

Mulanya, aku merasa ikut seneng saja dengan prestasi baru di bidang persepakbolaan kita tanpa ingin ikut hanyut dalam euforianya secara berlebihan. Namun ketika sebagian orang mulai mempolitisir atau mendramatisir pertandingan final besok, lama-lama jadi gatel juga ingin ikut misuh. Bisa masuk final adalah prestasi menarik setelah sekian lama persepakbolaan kita tenggelam dalam kejayaan bonek. Tapi kenapa ketika harus bertemu dengan Malaysia,...
Read More

21 Desember 2010

Susah Makan

Anak-anak susah makan kayaknya sudah menjadi bagian yang sulit dipisahkan dari rutinitas rumah tangga. Aku sendiri suka heran, bapak ibunya kayak tempat sampah apa aja masuk, anak disuruh makan kok kaya disuruh macul. Sejak beberapa bulan lalu, Citra sepertinya sudah begitu ngebet pengen makanan tambahan selain ASI. Setiap ada yang makan didekatnya, dia selalu memandang dengan penuh harap. Karena anjuran ASI ekslusif sekarang sampai usia...
Read More

19 Desember 2010

Komputer Banci

Judul ini sama sekali tidak ada sangkut pautnya dengan soal genderisasi. Temanku Grontol mengecam letopku dengan istilah itu hanya karena aku bikin dual booting, windos dan linux.OS bawaan letop itu sebenarnya Vista. Karena kurang suka dengan kinerjanya, aku instal ulang pakai XP bajakan. Awalnya aku sempat merasa enjoy dengan perubahan kinerjanya, apalagi sejak lama aku memang dah familiar banget dengan aplikasi-aplikasinya. Namun lama...
Read More

18 Desember 2010

Sing Waras Aja Ngalah

Seminggu nyepi di gunung sampai ga sempat ngeblog, ketika kembali ke Ngajogjakarta Hadiningrat ternyata situasi masih saja hangat dengan isyu monarki. Sempat heran juga dengan rakyat Jogja yang selama ini dikenal sebagai manusia yang narimo ing pandhum dan besar ewuh pekewuh bisa terus bergejolak semangatnya.Awalnya aku memang sedikit enggan untuk ikut campur terlalu banyak dalam isyu itu, karena aku pikir itu cuma tingkah polah orang...
Read More

13 Desember 2010

Recaptcha

Sudah beberapa hari, ereksi otak tak mau dibawa ejakulasi di blog. Pelampiasannya lari ke Yahoo Answers dan Kaskus. Lumayan asyik kembali ke habitat lama di Y!A mencoba berbagi dengan teman-teman walau sudah tak bisa lagi menjawab pertanyaan sedetail dulu. Kalo di kaskus selama ini aku lebih suka baca-baca doang, sehingga walau terbaca aktif sejak 2008 tapi status masih nubitol. Ketika lagi kepengen aktif di kaskus, malah nemu masalah...
Read More

09 Desember 2010

Hujan, rahmat atau musibah..?

Orang tua bilang menawi jawah dados owah - apabila hujan apapun jadi berubah. Itu bener banget dikaitkan dengan rencanaku kembali ke Jogja sejak dua hari lalu yang terus tertunda sampai pagi ini. Sejak beberapa hari lalu, teman-teman yang masih bertahan di lereng Merapi sudah bolak-balik nelpon minta aku segera kesana. Mereka kekurangan tenaga sementara hujan lebat yang terus-terusan mengguyur puncak Merapi membawa lahar dingin jauh sampai...
Read More

08 Desember 2010

Pulang haji

Musim pulang haji seperti sekarang ini, kondisi di kampung jadi lumayan hiruk-pikuk. Banyak orang berlalulalang mengunjungi tetangga atau kerabat yang baru pulang haji. Walau ini tentang ibadah, namun perbedaan antara si kaya dan paspasan cukup kentara. Dimulai sejak akan berangkat, yang termasuk golongan berpunya biasanya akan menggelar pengajian besar-besaran. Saat akan berangkat ke asrama haji, mereka menyediakan bus atau truk untuk...
Read More

07 Desember 2010

Cilongkrang, Riwayatmu kini

Cilongkrang, sebuah desa kecil di kecamatan Wanareja kabupaten Cilacap memang benar-benar mungil dengan bentuk wilayahnya yang memanjang mengikuti alur jalan raya dan rel kereta api. Pemukiman penduduk yang padat namun sempit berada di tengah lembah yang diapit pegunungan yang menghijau oleh perkebunan karet. Sampai dengan era 80an, desa di kawasan onderneming peninggalan Belanda itu cukup makmur. Ketika PLN baru menjangkau kota kabupaten,...
Read More

06 Desember 2010

Kembali ke desa

Punya ortu yang hanya bertetanggaan kecamatan memang enak. Setiap mudik cukup satu kali jalan dan tak perlu pontang-panting. Setelah dua hari di Sarwadadi, hari ini jadwalnya menengok ortu di Cilongkrang. Pulang kampung buatku tak sekedar menengok orang tua saja. Namun menjadi sarana mengenalkan Citra ke alam bebas. Udara pedesaan yang relatif bebas polusi membuatku merasa lebih bebas untuk "mengumbar" Citra di luar rumah. Apalagi kondisi...
Read More

Wisata kuliner kampung

Sudah dua hari menikmati kesejukan pagi ala kampung ditemani cemilan yang sulit ditemukan di Jogja. Kalaupun ada, kadang sudah sedikit berbeda dalam hal rasa. Mungkin karena berada di perbatasan Jawa Barat, jadinya masakannya cenderung asin. Beda dengan Jogja yang didominasi masakan manis. Jajan pasar paling legendaris adalah gembus. Tidak lezat memang, tapi entah kenapa bisa ngangenin. Sensasi utama makan gembus adalah jadi inget masa...
Read More

05 Desember 2010

Sarwadadi, desa pengekspor TKI

Sarwadadi, sebuah desa di kecamatan Kawunganten yang sebenarnya tidak terpencil, namun terisolir karena kondisi jalan yang rusak parah. Padahal Sarwadadi masuk ke wilayah kabupaten Cilacap yang notabene punya kilang minyak yang mempunyai residu bernama aspal. Sebagian wilayahnya dihampari pesawahan subur dengan irigasi dari bendung Manganti. Kontras sekali dengan pesawahan di Kawunganten sebelah selatan yang berawa dan dipengaruhi rob....
Read More

Citra Rewel

Sampai di kampung halaman Citra mendadak rewel. Sebentar-sebentar nangis tanpa penyebab yang jelas. Kalo menurut pemikiranku sih cuma jetlag atau kaget dengan perubahan suasana. Sama rewelnya dengan ketika dia pertama kali dibawa ke Jogja dulu. Tapi namanya orang kampung, ada-ada saja istilah yang harus aku iyain daripada benjol. Seperti ketika Citra dibawa ke Jogja dan rewel, mbahnya ikut ribut. Membawa bayi keluar kampung halaman seharusnya...
Read More

04 Desember 2010

Kaderisasi Ebegers Adiraja

Perjalanan Jogja menuju Cilacap tetap seperti biasanya melalui jalur selatan selatan atau lebih dikenal dengan jalan Daendels. Sampai di Adipala, aku mampir ke tempat kang Santo (gering.multiply.com) yang lagi pulang kampung. Itung-itung nunut medhang sekalian mojok darat, selama ini cuma kenal tulisan dan gambarnya doang. Perut lapar dari pagi belum sarapan, disuguh teh nasgitel, bakso full sambel di tengah hari bolong sinambi nonton...
Read More

© 2011 Rawin, AllRightsReserved.

Designed by ScreenWritersArena