03 Oktober 2008

Ramadhan tahun ini tidak barokah

Di saat orang lain berbahagia dan berbangga diri bisa berkumpul bersama sanak saudara di kampung halaman dengan sedikit memamerkan kesuksesan hidup jauh dari tanah kelahiran. Aku malah banyak melamun sepanjang perjalanan dari Jokja menuju Cilacap kemarin.

Menembus kesunyian subuh tanpa teman menelusuri lintas selatan Jawa, membawaku ke pemahaman arti Iedul Fitri yang sejatinya sebagai penutup bulan penuh rahmah. Apa yang bisa ku banggakan di Iedul Fitri ini, bila dalam perjalanan ini pun aku sengaja tidak puasa.

Musafir...?
Ah, itu hanya sebuah pembenaran saja. Yang pasti puasaku harus ku korbankan hanya untuk sebuah ambisi ber Iedul Fitri bersama keluarga. Lalu apa artinya aku merayakan kemenangan itu, bila di akhir perjalanan sudah jelas aku kalah telak.

Ribuan kendaraan yang bersliweran membawa pasukan mudik sepanjang jalan membuatku berpikir dalam. Betapa banyak orang-orang kalah seperti aku yang begitu bangga dengan kekalahannya dan berpura-pura menang dan menang.

Lalu...
Apa artinya semua ini...???

1 comments:

  1. Sebuah pengungkapan yang jujur
    Sesuatu yang jarang lagi kita temui saat ini

    BalasHapus

Sebelum membaca jurnal ini mohon untuk membaca Disclaimer dari Blog Rawins. Memberikan komentar dianggap telah menyetujui Disclaimer tersebut. Terima kasih

© 2011 Rawin, AllRightsReserved.

Designed by ScreenWritersArena